Home
Headline
Kabar Polisi
Lintas Daerah
Pendidikan
Bersama Generasi Millenial, Kapolresta Bandar Lampung Ajak Siswa SMA Negeri 1 Bandar Lampung Taat Berlalulintas
Bersama Generasi Millenial, Kapolresta Bandar Lampung Ajak Siswa SMA Negeri 1 Bandar Lampung Taat Berlalulintas

serangtimur.co.id, LAMPUNG | Kapolresta Bandar Lampung Kombes Pol Wirdo Nefisco mengajak seluruh siswa siswi untuk menjadi generasi millennial yang taat dan patuh dengan peraturan lalu lintas. Hal ini disampaikan Kapolresta Bandar Lampung dalam arahannya saat melakukan pembinaan dan penyuluhan di SMA Negeri 1 Bandar Lampung, Kamis (24/01/2019).
Didampingi oleh Kasat Binmas Polresta Bandar Lampung Kompol Heryanto, SE dan Kepala Sekolah SMA N 1 Bandar Lampung, dihadapan ratusan siswa, Kapolresta Bandar Lampung menghimbau kepada seluruh siswa untuk menggelorakan Progpam Millenial Road Safety Festival agar masyarakat utamanya pelajar senantiasa tertib dan taat dalam berlalu lintas.
“Jangan sampai adik adik menjadi pelaku atau korban kecelakaan lalu lintas, taati aturan lalu lintas yang ada, jadilah generasi millenial sebagai pelopor keselamatan dalam berlalu lintas," ungkap Kombes Pol Wirdo Nefisco.
Lebih lanjut Kapolresta Bandar Lampung berpesan agar tetap semangat dan tekun belajar, hormati para guru pengajar, jauhi narkoba dan bijak dalam bermedia sosial.
“Polda Lampung akan menggelar kegiatan akbar Millennial Road Safety Festival yang akan di gelar pada tanggal 3 Februari 2019 di Tugu Adipura Kota Bandar Lampung, saya mengajak adik adik semua untuk bisa hadir dan berpartisipasi dalam kegiatan tersebut," tutup Kapolresta Bandar Lampung dalam arahannya.
Kegiatan ditutup dengan foto bersama siswa dan dewan guru di Lapangan SMA N 1 Bandar Lampung.
(Gus/Red)
(Humas Polresta Bandar Lampung)
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Trending Now
-
SERANG | Peredaran narkotika jenis sabu jaringan pedagang ikan di Muarabaru, Jakarta Utara diungkap Satuan Reserse Narkoba Polres Serang ya...
-
SERANG | Drama pengelolaan sampah di Kabupaten Serang sangat menjijikkan. Bukan cuma soal bau, tapi juga soal kebohongan publik dari pejaba...
-
Foto Tumpukan Sampah di Desa Bolang (Kiri), Wakil Bupati Serang Najib Hamas (Kanan). Ist SERANG | Penyataan Wakil Bupati (Wabup) Serang, Na...
-
SERANG (STC) - Demo buruh yang kedua kalinya dari DPC FSB Garteks KSBSI Serang Raya di depan gerbang PT Vita Prodana Mandiri, Senin (17...
-
Tobi Setiawan Oleh: Tobi Setiawan Pertambangan batu gunung atau galian C merupakan aktivitas ekstraksi sumber daya alam yang memiliki pera...



Tidak ada komentar:
Posting Komentar