Pesan Damai dari Mahasiswa Banten untuk Masyarakat Papua

serangtimur.co.id
Kamis, September 05, 2019 | 08:44 WIB Last Updated 2019-09-05T01:44:00Z


SERANGTIMUR.CO.ID, SERANG | kerusuhan yang terjadi di Papua Barat, menyita perhatian setiap elemen bangsa, termasuk dari ketua himpunan mahasiswa Indonesia (HMI) Provinsi Banten Januar eka nugraha.

Pesan damai datang dari bumi seribu kiyai sejuta santri kepada masyarakat negeri paling timur di Indonesia itu. "NKRI harga mati, tolak rasisme kita jaga NKRI," Seru Januar, Kamis (05/09/2019)

Pesan itu juga datang dari Ketua PKC PMI Provinsi Banten Ahmad Solahudin, Setiap elemen dari berbagai suku, bangsa, dan agama diminta menahan diri jangan mudah terprovokasi dan tidak termakan isu hoaks yang sengaja diembuskan pihak penghancur kesatuan.

Sementara, Ketua GMNI Provinsi Banten Ahmad Solahudin menjelaskan, rusuh Manokwari atapun berbagai daerah di Papua Barat tak lepas dari peran segilintir orang yang ingin merusak persatuan di Indonesia. Ada oknum yang menyebar berita hoaks dan agar perbedaan menjadi pemicu perpecahan.

"Kami para mahasiswa, begitu juga mengajak Polda Banten untuk menjamin keamanan masyarakat Papua dan Papua Barat di Bumi seribu kiyai sejuta santri ini, papua adalah Indonesia, Indonesia adalah papua, mari kita cintai papua," tegas Solahudin.

(Rls/Redaksi)
iklan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Pesan Damai dari Mahasiswa Banten untuk Masyarakat Papua

Tidak ada komentar:

Trending Now

Iklan