Lapas Kelas I Tangerang Punya 15 Kegiatan Kerja serta Miliki Dapur Siap Saji Terbesar

serangtimur.co.id
Sabtu, September 05, 2020 | 12:20 WIB Last Updated 2020-09-05T05:20:12Z


TANGERAN | Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas I Tangerang menjadi salah satu Unit Pelaksana Teknis di bawah naungan Divisi Pemasyarakatan Kanwil Kemenkumham Banten yang menjadi Lokasi Kegiatan Pres Tour 2020, Rabu (2/9/2020) lalu.

Jajaran Divisi Pemasyarakatan dan peserta pres tour Kemenkumham Banten 2020 berkeliling melihat berbagai kegiatan kerja di Lapas Kelas I Tangerang.

Kepala Lapas Kelas I Tangerang Jumadi, Melalui Kasi Kegiatan kerja menjelaskan bahwa kegiatan kerja didirikan demi terwujudnya Pembinaan kemandirian bagi warga binaan yang sedang menjalani masa pidana.

"Dirumah kreatifitas bidang kegiatan kerja Lapas Kelas I Tangerang terdiri dari 15 bengkel aktif, diantaranya Barbershop, Perkayuan, Pijat Refleksi, Pengelasan, Woodcraft, Handycraft dan Melukis, Konveksi, Bakery dan pembuatan bakpaw, Sablon manual dan Digital, Garmen, Laundry, Industri Tempe, Pembubutan, pertanian, dan Perikanan Lele," ungkapnya.

Kasi Kegiatan Kerja menjelaskan bahwa warga binaan dilatih sesuai dengan skill di bidangnya masing-masing. Hasil dari kegiatan kerja para warga binaan rata-rata memiliki nilai Jual yang cukup tinggi. Ada beberapa hasil kreatifitas warga binaan di jual ke masyarakat luar, dan untuk beberapa bidang kegiatan kerja beberapa kali pernah menerima pesanan dari luar.

Sementara itu, hal yang menarik di Lapas Kelas I Tangerang adalah Dapur Siap Saji yang Dibangun sejak tahun 2019 dengan Mempekerjakan 60 warga binaan sebagai chef, helper, dan distributor makanan dan 7 petugas dapur.

"Dapur siap saji adalah dapur yang berprinsip kepada layak hygiene dalam pelayanan makanan, yang nanti nya sebagai penampung kebutuhan makanan lembaga pemasyarakatan se-kota Tangerang, sebagai program resolusi pemasyarakatan 2020," tandasnya.

Dapur Siap Saji milik Lapas Kelas I Tangerang Mempunyai tempat yang bersih, luas, dan aman karena berada jauh dari blok hunian, serta peralatan masak yang presentatif, dan juga memiliki chef yang ahli karena telah dibekali pelatihan tata boga oleh PPJI.

#Redaksi
iklan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Lapas Kelas I Tangerang Punya 15 Kegiatan Kerja serta Miliki Dapur Siap Saji Terbesar

Tidak ada komentar:

Trending Now

Iklan