Minimnya Armada Angkut Jadi Penyebab Semakin Membludaknya Sampah di Kecamatan Cikande

serangtimur.co.id
Minggu, Mei 23, 2021 | 20:39 WIB Last Updated 2021-05-23T13:40:13Z

SERANG | Keterbatasan armada pengangkut sampah rupanya menjadi faktor utama penumpukan sampah di wilayah Kecamatan Cikande. Sehingga kurang maksimalnya pengangkutan dari tempat pembuangan sementara di setiap Desa di Kecamatan Cikande, Kabupaten Serang-Banten.


Hal tersebut dikatakan Kasi Trantib Kecamatan Cikande H. Ade Saepullah. Menurutnya, akibat kurangnya armada pengangkut sampah menjadi salah satu faktor utama penumpukan sampah dibeberapa Tempat pembuangan sampah maupun tumpukan sampah sampah liar yang berada di pinggir-pinggir jalan.


Ade menjelaskan, seperti halnya tumpukan sampah di tempat pembuangan sementara Desa Cikande Permai yang membludak. Bahkan pihaknya sudah berupaya untuk mengangkut sampah sampai meminjam 4 armada pengangkut sampah dari DLH Kabupaten Serang untuk membantu mengangkut sampah tersebut.



"Saya sangat berharap kepada Pemerintah Kabupaten Serang untuk segera menanggapi permasalahan sampah, supaya tidak terjadinya penumpukan sampah dengan segera menambah armada pengangkut sampah, agar lebih maksimal lagi," ucapnya, Jum'at (21/5/2021) kemarin.


"Jadi, dengan jumlah armada saat ini kurang memaksimalkan untuk pengangkutan sampah, sehingga terjadinya overload di setiap tempat pembuangan sementara di wilayah Kecamatan Cikande," tandasnya.


(*/Redaksi)

iklan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Minimnya Armada Angkut Jadi Penyebab Semakin Membludaknya Sampah di Kecamatan Cikande

Tidak ada komentar:

Trending Now

Iklan