Masa Pandemi, Pendukung Cakades di Desa Kibin Asik Dugem

serangtimur.co.id
Minggu, Juli 11, 2021 | 12:21 WIB Last Updated 2021-07-11T05:21:10Z

SERANG | Entah apa yang merasukimu, itulah ibarat dalam video berdurasi 0.30 detik sekumpulan orang asik dugem yang diduga merupakan masa pendukung Calon Kepala Desa Kibin, Kecamatan Kibin, Kabupaten Serang.


Belum diketahui kapan video tersebut di unggah (direkam-red) namun dalam video itu nampak terlihat dua baliho calon Kades Kibin dari nomor 01 dan 02.


Apakah joget dugem tersebut di ambil sebelum adanya pemberlakuan PPKM Darurat atau sesudah PPKM Darurat di berlakukan. Yang jelas dalam video masa pendukung Calon Kepala Desa di unggah pada masa Pandemi Covid-19.


Padahal sebelumnya pemerintah daerah telah menginstruksikan agar para calon Kades bisa ikut serta dalam pencegahan penyebaran Covid-19. Kendati demikian dalam Video yang telah beredar tersebut tidak sepantasnya di lakukan dimasa pandemi saat ini.


Belum ada pihak yang bisa dikonfirmasi atas beredarnya video dugem itu. Namun dari keterangan yang terlihat nampak dua baliho calon Kades dalam tayangan video tersebut. Tentunya pihak terkait dapat memanggil yang bersangkutan untuk diminta klarifikasi.


Dan pastinya para calon Kades bisa memberikan contoh yang baik terhadap masyarakat. Karena kondisi saat ini sedang dalam keadaan darurat Pandemi Covid-19. Sehingga patutnya tidak mengabaikan Prokes demi kebaikan bersama.


(*/Redaksi)

iklan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Masa Pandemi, Pendukung Cakades di Desa Kibin Asik Dugem

Tidak ada komentar:

Trending Now

Iklan