Warga Desa Dukuh Terima Program Bedah Rumah dari PT Indah Kiat Serang, Pemerintah Ucapkan Terimakasih

Rahmat Zamzami
Rabu, Januari 14, 2026 | 18:50 WIB Last Updated 2026-01-14T11:51:16Z

SERANG | Pemerintah desa (Pemdes) Dukuh melaksanakan kegiatan Peresmian Simbolis Penyerahan Kunci Rumah Tidak Layak Huni (Rutilahu) Program Bedah Rumah dari “TZU CHI SINAR MAS” PT Indah Kiat Pulp & Paper di Serang. 


Sekertaris desa (Sekdes) Dukuh, Habudin saleh mengatakan Rutilahu ini merupakan program dari PT. Indah Kiat Serang dan dapat bermanfaat manfaat bagi warga penerima.


"Dengan adanya Rutilahu ini, semoga menjadi motivasi agar terus semangat dan saya mengucapkan terimakasih untuk semua pihak yang sudah berusaha membantu," ujarnya kepada serangtimur.co.id, Rabu (14/1/2025).


Habudin Saleh mengatakan, kegiatan ini merupakan bentuk nyata kepedulian dan komitmen Pemerintah Desa Dukuh, dalam membantu masyarakat yang membutuhkan, khususnya dalam upaya memberikan tempat tinggal yang lebih layak dan nyaman.


"Ini upaya Pemerintah untuk membantu masyarakat, Semoga kita semua diberi Kesehatan dan kelancaran rezeki," katanya.


Sekadar informasi, penerima manfaat program Rutilahu dari PT. Indah Kiat Serang itu adalah Saili, warga Kp. Dukuh RTRW. 13/05, Desa Dukuh, Kecamatan Kragilan, Kabupaten Serang dan dihadiri oleh perwakilan dari PT Indah Kiat Serang. (*/Sutrisno)

iklan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Warga Desa Dukuh Terima Program Bedah Rumah dari PT Indah Kiat Serang, Pemerintah Ucapkan Terimakasih

Tidak ada komentar:

Trending Now

Iklan