SERANG, SerangTimur.Co.Id - Doa dan dzikir bersama Bhayangkari se Indonesia, untuk kelancaran tugas Polri dalam pengamanan pesta demokrasi 2019 , yang bertempat di Masjid Nurul Hukkam dilingkungan Polres Serang Kota, beralamat di Jl. Jend. A. Yani No. 64 Serang Kota Banten, Rabu (10/04/2019).
Dalam kesempatan, tersebut, Ketua Bhayangkari Daerah Banten Ny. Niken Tomsi Tohir, dalam sambutannya mengatakan, kegiatan doa bersama ini kita laksanakan untuk mendukung tugas Polri dalam rangka pengamanan pesta demokrasi 2019 (17 April 2019) nanti. Semoga dalam pelaksanaannya nanti dapat berjalan dengan aman, lancar, tertib khususnya di daerah wilayah hukum Polda Banten, sehingga dapat tercipta suasana kedamaian di negara Indonesia tercinta kita ini. Dan perlu diingat juga pentingnya meningkatkan persatuan dan kesatuan diantara kita.
"Dengan doa bersama yang kita laksanakan, dengan khusyuk & dengan sungguh sungguh, memohon kepada Allah SWT, agar diberikan kelancaran Pemilu 2019. Mudah-mudahan apa yang kita kerjakan hari ini dapat diridhoi oleh Allah SWT," ucap Ny. Niken Tomsi Tohir.
(RED)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar