Warga Desa Cikande Permai Sambut Juri Penilaian Lomba Kampung Tangguh Nusantara Kalimaya

serangtimur.co.id
Selasa, Desember 01, 2020 | 19:45 WIB Last Updated 2020-12-01T12:45:06Z



SERANG | Warga Desa Cikande Permai khususnya RW 01 sambut Juri penilaian Lomba Kampung Tangguh Nusantara Kalimaya (KTNK) dan Lomba Kampung Bersih dan salah satu juri dalam lomba tersebut yakni Wadirbinmas Polda Banten AKBP Jaenudin, Selasa (01/12/20).


Selain Wadirbinmas Polda Banten, Tim Juri lainya yakni Camat Cikande Moh Agus, Kepala Desa Cikande Permai Dayari, Danramil Cikande Kapten Inf Sudarsono di wakili Pelda Junaedi, Babinmas Cikande Bripka Suardi, Staff Desa Cikande permai, Kader PKK, Ketua RW 01 Tatang S, para ketua RT, Karang taruna Cikande permai dan tokoh masyarakat.


Acara diawali pentas seni dan kreasi dari karang taruna RW 01 dilanjutkan dengan sambutan sambutan, mengawali sambutan oleh ketua RW 01 Tatang S yang begitu semangat dan terharu dengan dukungan warganya.


"Terima kasih atas dukungan yang ada pada hari ini untuk lomba Desa Aman Bersih Tangguh dan semuanya. Semua yang telah mendukung acara ini, sekali lagi saya ucapkan banyak banyak terima kasih," ucap Ketua RW 01 dengan penuh semangat.


Sementara itu, Kepala Desa Cikande Permai Dayari mengatakan bahwa wilayahnya yang terdiri dari 9 Rukun Warga  pada kali ini diikuti 2 (dua) RW yakni RW 01 dan RW 09 hingga semua terwakili dan berharap semoga wilayahnya juara pada kali ini.


"Saya berharap kali ini dari Desa kami dapat juara terutama RW 01 karena persiapannya yang sudah begitu matang. Kali ini ada 2 RW dari 9 RW yang mengikuti lomba dan sudah terwakili dari mulai RW 01 dan RW 09," ujar Kepala Desa Cikande permai dihadapan tamu dan tim juri.


Sementara itu Camat Cikande Moh Agus dalam sambutannya, menyampaikan, diera pandemi Covid-19 warga Cikande Permai masih bisa berkarya dan berkreasi dengan umkmnya dan kegiatan positif lainnya.


"Diera pandemi covid-19, anak anak muda karang taruna Desa Cikande Permai masih bisa berkarya dan berkreasi dengan UMKM nya serta kegiatan positif lainnya seperti usaha kuliner dan budi daya ikan yang hasilnya akan dinikmati warganya, dan bukan hanya kampung bersih aman saja tapi Cikande Permai menjadi Kampung Bersih Aman dan sejahtera," tukas Camat Cikande Moh Agus.


Sambutan akhir disampaikan Wadirbinmas Polda Banten AKBP Jaenudin yang juga masuk dalam Tim penilaian menyampaikan sambutan yang diberikan oleh warga RW 01 sangat baik bahkan dalam penilaiannya Cikande permai 100 semuanya.


"Saya sangat berterima kasih dalam sambutannya yang sangat baik, dalam ajang ini nampaknya Desa Cikande Permai ini dari segi semuanya nilainya 100 semuanya," ucap Jaenudin disambut applause warga.


Diketahui, acara berlangsung lancar aman dengan tetap mengedepankan protol kesehatan meski turun hujan namun kegiatan sudah usai terlebih dulu.


#Syt_Red

iklan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Warga Desa Cikande Permai Sambut Juri Penilaian Lomba Kampung Tangguh Nusantara Kalimaya

Tidak ada komentar:

Trending Now

Iklan