Terbengkalai, Taman Wisata Situ Ciwaka Butuh Perhatian dari Pemkot Serang

serangtimur.co.id
Selasa, Februari 15, 2022 | 18:20 WIB Last Updated 2022-02-15T11:20:26Z
Dok. Situ Ciwaka Walantaka Kota Serang (ist)

SERANG | Taman wisata situ Ciwaka yang terletak di Kelurahan Pengampelan, Kecamatan Walantaka, Kota Serang-Banten, yang dulunya menjadi kebanggaan masyarakat Kecamatan Walantaka, kini kondisinya memperhatinkan dan sangat tidak terurus.


Seperti halnya keberadaan taman baca dan taman selfy, kini menjadi hutan belantara, lantaran tidak terawat.


Saat dikonfirmasi melalui telepon seluler ketua kelompok sadar wisata (Pokdarwis) Selamet Ipnu Hadi mengatakan bahwa semenjak pandemi covid-19 memang taman situ ciwaka tidak ada yang merawat, sehingga taman yang terbuat dari bahan bambu itu kemungkinan hancur di makan rayap.


"Iya karna saat ini masih dalam masa pandemi, jadi tidak ada yang merawat taman wisata Situ Ciwaka. Kemungkinan taman yang ada itu di makan rayap, ya maklum, karana terbuat dari bambu, itupun hasil dari swadaya, karena kita tidak bisa sendirian untuk membangun situ Ciwaka," ujarnya Selasa, (15/02/2022).


Sementara itu terpisah ketua LMPI Kecamatan Walantaka, Sahrudin yang sering disapa Japra Cs, mengerakan anggotanya untuk membangun situ Ciwaka dengan dana gotong royong dari anggotanya. 


"Saya melihat situ Ciwaka ini sangat berpotensi, apalagi situ Ciwaka menjadi kembanggaan Kecamatan Walantaka, tentunya sangat disayangkan apabila tempat yang berpotensi seperti ini terbengkalai," ujarnya.


"Untuk itu saya dan anggota LMPI Kecamatan Walantaka, mencoba bergerak, untuk memperindah taman pariwisata Situ ciwaka ini, dengan hasil bergotong royong, saya berharap kepada instansi terkait baik dari pemerintah dan masyarakat agar mau bekerjasama untuk membangun situ Ciwaka, dan kembali menghidupkan pariwisata yang ada di Kecamatan Walantaka, guna meningkatkan pendapatan daerah kota serang," imbuhnya.


Diketahui hasil dari bergotong - royong ormas Laskar Merah Putih Indonesia, MAC Walantaka, Kota Serang, sudah menghasilkan seperti taman, tempat duduk - duduk permanen dan tempat pot bunga, untuk memperindah taman.


[Rofiyadi]

iklan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Terbengkalai, Taman Wisata Situ Ciwaka Butuh Perhatian dari Pemkot Serang

Tidak ada komentar:

Trending Now

Iklan