Andika: Kehadiran IPI Banten Harus Berkontribusi untuk Tingkatkan Kemajuan Pariwisata

Ansori S
Kamis, Juni 09, 2022 | 22:44 WIB Last Updated 2022-06-09T15:44:52Z
Dok. Istimewa

SERANG | Ketua Dewan Pembina Insan Pariwisata Indonesia (IPI) Provinsi Banten Andika Hazrumy menginginkan length of stay atau rentang wisatawan berkunjung di Banten selama dua hari. Demikian diungkapkan Andika saat memberikan sambutan pada acara Pelantikan DPD IPI Provinsi Banten, di Kota Serang, Kamis 9 Juni 2022.


Andika, mengatakan, sebelum pandemi angka length of stay wisatawan di Banten berkisar di angka 1,4 hari.


"Momentum kebangkitan pariwisata pasca-pandemi saat ini harus bisa dimanfaatkan untuk meningkatkan length of stay tersebut, minimal 2 hari," kata Andika. 


Menurutnya, faktor yang harus mendapatkan fokus untuk dikembangkan terkait itu adalah faktor 3A pariwisata yakni antaranya dengan konsep 3A yakni atraksi, aksesibilitas, dan amenitas.


"Kehadiran IPI Banten harus bisa ikut berkontribusi secara signifikan terkait pengembangan 3A ini," katanya.


Andika, mengungkapkan, IPI dan seluruh komponen diharapkan memanfaatkan potensi pariwisata di Banten yang hampir tersebar di seluruh Kabupaten Kota. Diantaranya Kabupaten Serang, Pandeglang, Lebak dan Kota Serang.


"Kita mulai dengan pembuatan regulasi, aspek sosial dan baru kemudian aspek ekonomi," terangnya.


Sementara itu, Ketua DPD IPI Provinsi Banten Boby Hidayat mengatakan, kehadiran IPI di Banten bertujuan menghimpun semua pelaku pariwisata, kemudian membina dan berpartisipasi produktif untuk kemajuan pariwisata.


Dan berkolaborasi dengan semua pihak untuk mengangkat citra pariwisata Banten dan terakhir mendorong peningkatan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) pelaku pariwisata.


"Kami berupaya memastikan rencana peningkatan pembangunan dan kemajuan pariwisata Banten dengan berkolaborasi dengan berbagai komponen," katanya. 


[Red]

iklan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Andika: Kehadiran IPI Banten Harus Berkontribusi untuk Tingkatkan Kemajuan Pariwisata

Tidak ada komentar:

Trending Now

Iklan