Geliat Pembangunan, Pemdes Nanggung Bangun Sejumlah Jalan Lingkungan

Ansori S
Selasa, Juni 06, 2023 | 13:17 WIB Last Updated 2023-06-06T06:22:21Z
Dok. Kades Nanggung Isnawijaya bersama warga (istimewa) 

SERANG | Pembangunan peningkatan sarana prasarana (infrastruktur-red) jalan berupa pemasangan paving Block, mulai dikerjakan dan tersebar di beberapa titik.


Hal tersebut dilakukan oleh pemerintah Desa Nanggung, Kcamatan Kopo, Kabupaten Serang-Banten. 


Kades Nanggung Isnawijaya mengatakan, ada berbeda titik jalan lingkungan yang ia bangun. Terutama pada jalan lingkungan yang yang tersebar di beberapa Kampung di wilayahnya.


Pertama proyek pengerjaan jalan lingkungan untuk di Kampung Kikik RT 007/02 dengan volume 80 m x 2,5 m di Kampung Beleng RT 012/003, dengan volume 79 m x 2,5 m, Kampung Cibatu RT 05/02 dengan volume 41 m x 2 m dan 80 m x 2, 5 m. 


"Adapun untuk rabat beton di Kampung Beleng dengan volume 104 m x 3 m x 20 cm," terangnya, Selasa (6/6/2023). 


Isnawijaya mengatakan, bahwa pemasangan paving blok di 3 titik bersumber dari Dana Desa (DD) tahap 1 dan langsung dikerjakan oleh masyarakat sekitar. 


Menurutntya, peningkatan sarana prasarana paving block sangat penting untuk menunjang aktivitas warga, karena pada jalan lingkungan sering di lalui anak anak sekolah dan masyarakat, sehingga bisa dilintasi oleh kendaraan bermotor roda dua maupun roda empat dengan aman dan nyaman.


Bahkan, lanjut Isna, walaupun di musim penghujan, jalan paving blok mudah untuk dirawat.


"Intinya kita dari Pemdes Nanggung dan seluruh masyarakat harus bisa sama-sama merawat jalan ini," tandasnya. 


[Ari]

iklan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Geliat Pembangunan, Pemdes Nanggung Bangun Sejumlah Jalan Lingkungan

Tidak ada komentar:

Trending Now

Iklan