Operasi Zebra Kalimaya 2019, Kasatlantas Polres Serang : Pelanggaran Tilang Naik 59% dari Tahun Lalu

serangtimur.co.id
Rabu, November 06, 2019 | 11:12 WIB Last Updated 2019-11-06T04:12:43Z


SERANGTIMUR.CO.ID, SERANG | Satuan Lantas Polres Serang dalam rangka Operasi Zebra Kalimaya 2019 yang dimulai tanggal 23 Oktober s/d 05 November 2019, telah dilakukan tertib dan lancar. Namun dari data Satlantas Polres Serang, jumlah pelanggaran tilang naik 59%.

Kasat Lantas Polres Serang AKP Dodin Awaludin, mengatakan, dalam pelaksanaan Operasi Zebra Kalimaya 2019 pada minggu pertama, pada tahun 2018 ada 798 tilang dan pada tahun 2019 ada 1425 tilang. Ada kenaikan 59%.

"Pada minggu kedua, pada tahun 2018 ada 640 tilang dan pada tahun 2019 ada 865 tilang. Ada kenaikan 35%," ucap AKP Dodin, Rabu (06/11/2019).

Dodin, menjelaskan, jumlah total  keseluruhan tilang yaitu pada tahun 2018 ada 1438 tilang dan pada tahun 2019 ada 2290 tilang. Sepanjang Operasi Zebra Kalimaya 2019 ada kenaikan 59% dibandingkan tahun 2018.

Dodin menghimbau dan mengingatkan kepada masyarakat agar senantiasa selalu tertib dan menaati peraturan lalulintas di jalan raya dalam berkendara dan melengkapi surat surat kendaraannya.

"Terima kasih kepada seluruh masyarakat Kabupaten Serang yang berada di wilayah hukum Polres Serang, atas dukungan dan partisipasinya dalam menyukseskan gelaran Operasi Zebra Kalimaya 2019. Stop pelanggaran, stop kecelakaan, keselamatan untuk kemanusiaan," imbuhnya.

(Redaksi)
iklan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Operasi Zebra Kalimaya 2019, Kasatlantas Polres Serang : Pelanggaran Tilang Naik 59% dari Tahun Lalu

Tidak ada komentar:

Trending Now

Iklan