Koramil Bayah dan Polsek Bayah Kompak Bersihkan Rumah Warga Terdampak Banjir

serangtimur.co.id
Minggu, Desember 08, 2019 | 11:52 WIB Last Updated 2019-12-08T04:52:27Z


LEBAK (STC) - Dampak hujan deras dari sore hingga malam hari yang mengguyur wilayah Bayah beberapa waktu yang lalu, sehingga meluapnya air sungai Kali Cimadur ke sejumlah pemukiman warga yang berada sekitar aliran sungai, dan mengakibatkan beberapa rumah warga terendam banjir.

Beberapa anggota jajaran Komando Rayon militer (Koramil) Bayah dan Polisi Sektor Bayah, saat ini sedang membersihkan rumah warga yang terdampak meluapnya Sungai Cimadur, mulai dari rumah warga Kampung Taringgul, Desa Mancak dan Sukajaya, Desa Bayah Timur.

Koramil Bayah Kapten Armed A. Roshid, bersama Kapolsek Bayah AKP Tatang Warsita mengerahkan beberapa anggotanya untuk membantu membersihkan rumah warga yang terkena luapan sungai.

"Saya ikut prihatin atas kejadian ini, sehingga kami terus menjalankan tugas kami menjadikan Ibadah. Saya tetap siap membantu warga semaksimal mungkin, semoga bisa diminimalisir dengan baik," kata Kapten A. Rosid kepada serangtimur.co.id dilokasi, Minggu (08/12/2019).

Dari malam hari sampai saat ini, beberapa anggota dari Koramil dan Polsek Bayah tidak kenal lelah membantu rumah warga yang terdampak terkena luapan Sungai Cimandur.

Hasil pantauan serangtimur.co.id, selain Kampung Taringgul, Desa Mancak dan Sukajaya, Desa Bayah Timur, beberapa wilayah juga terdampak banjir luapan Sungai Cimandur, diantaranya Kampung Babakan, Desa Bayah Barat, Kecamatan Bayah, Kabupaten Lebak. Dimana untuk saat ini, beberapa warga telah mengungsi ketempat yang lebih aman.

(Gusriyan/Red)
iklan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Koramil Bayah dan Polsek Bayah Kompak Bersihkan Rumah Warga Terdampak Banjir

Tidak ada komentar:

Trending Now

Iklan