Korban Banjir Kampung Petung Hingga Malam Belum Dapat Bantuan

serangtimur.co.id
Sabtu, Februari 01, 2020 | 19:44 WIB Last Updated 2020-02-01T12:44:04Z


SERANG (STC) - Banjir yang merendam pemukiman warga Kampung Petung di RT. 16, 04 dan 02, Desa Sentul, Kecamatan Kragilan, Kabupaten Serang sejak Sabtu (01/02/2020) pagi tadi hingga malam pukul 19.30 WIB, belum mendapatkan bantuan dari manapun.

"Air belum surut. Bahkan belum ada bantuan apapapu dari instansi terkait," jelas Markani Black.

Markani menambahkan, warga di 3 RT Kampung Petung baru di kunjungi pihak Muspika Kragilan. Namun untuk bantuan belum ada yang di berikan.


"Hingga malam ini belum ada yang ngasih bantuan. Kami kecewa terhadap instansi terkait," imbuhnya.

Markani bersama warga terdampak banjir berharap agar adanya bantuan untuk warga Kampung Petung. Baik itu bentuk makanan maupun obat-obatan apalagi cuaca malam saat ini lumyan dingin.

"Ya kami harap ada perhatian lah. Terutama dari Pemerintah setempat," pungkasnya.

#Red
iklan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Korban Banjir Kampung Petung Hingga Malam Belum Dapat Bantuan

Tidak ada komentar:

Trending Now

Iklan