Hari Sumpah Pemuda, Pandji Tirtayasa : Pemuda Harus Membuat Terobosan

serangtimur.co.id
Senin, Oktober 28, 2019 | 17:52 WIB Last Updated 2019-10-28T10:52:47Z


SERANGTIMUR.CO.ID, SERANG |Wakil Bupati Serang, Pandji Tirtayasa mengatakan, pemuda harus membuat terobosan untuk menjadikan bangsa maju dan dikenal oleh dunia. Hal itu, dikatakan Pandji saat apel Hari Sumpah Pemuda di Halaman Pendopo, Senin (28/10/2019).

Pandji menjelaskan, pemuda juga  memiliki peran untuk mengukir sejarah untuk menunjukan kelebihan bangsa.

"Sejarah jangan sampai dilupakan bahwa Negeri ini bisa merdeka karena kiprah pemuda dengan Idealisme pemuda pada Tahun 1928 silam yang terjaga dan terpelihara," tegasnya.

Ia mengatakan, ideologi pragmatisme yang muncul di generasi muda  harus di kikis dengan  perkuat Idealisme  dan karakter.

"Mereka harus punya kepribadian dan berani menanggung resiko ketika berjuang pada keyakinan Itu harus tetap Kita jaga," ungkapnya.

Pandji juga meminta, pembinaan kepada pemuda selayaknya terus dilakukan secara berkelanjutan untuk melatih pemuda untuk menjadi mandiri, disiplin, dan berhasil memberikan solusi setiap persoalan.

"Pembinaan generasi pemuda yang menurut saya terbaik itu hanya pramuka. Kita dilatih bekerja kolektif hanya di pramuka," tukas Pandji.

Dia menilai, peran pemuda memiliki tantangan yang berbeda sebelumnya. Karena, dengan kemajuan tekhnologi yang semakin pesat membuat tantangan yang dihadapi lebih berat.

"Tantangan sekarang itu menaklukan dunia di era digitalisasi, kita belum nampak warnanya," ujarnya.

Terpisah, Ketua Karang Taruna Kabupaten Serang, Bahrul Ulum mengatakan, pemuda harus memiliki rencana yang matang untuk menentukan nasib bangsa kedepannya.

"Jika sudah direncanakan akan sangat mudah untuk menentukan alur akan dibawa  kemana bangsa ini," ungkapnya.

Menurutnya, peran pemuda menjadi penentu untuk kemajuan negara atau daerah. Sehingga, bimbingan dari orang tua juga dibutuhkan agar memiliki keputusan yang tepat saat membuat konsep kemajuan Daerah.

"Sudah semestinya, orang tua  juga membimbing anak muda saat ini agar memiliki kontrol yang sesuai dan terukur saat melakukan pergerakan," tutur Ulum yang juga menjabat Ketua DPRD Kabupaten Serang.

(Redaksi)
iklan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Hari Sumpah Pemuda, Pandji Tirtayasa : Pemuda Harus Membuat Terobosan

Tidak ada komentar:

Trending Now

Iklan